Dandim 1802/Sorong Dampingi Kasiter Korem 181/PVT Mengecek Dapur Lapangan TNI, Polri Dan Pemkot Sorong.
Patrolicia.com/Sorong,papua barat..
Dapur lapangan yang didirikan di asrama Yonif RK 762/VYS Jl. Basuki Rahmat KM 10 Kel. Klawalu Distrik Sorong Timur Kota Sorong, sekarang hari ke dua untuk memasak dan dibagikan ke masyarakat tidak mampu terdampak pandemi covid-19.
Komandan Kodim 1802/Sorong Letkol Inf Budiman S.E.,M.I.Pol.,M.M mendampingi Kasiter Korem 181/PVT Kolonel inf Luhut Bernadus Sidabariba,S.IP dalam mengecek kesiapan hari kedua dilaksanakan pembagian makanan bagi masyarakat yang berhak menerima, dalam Rangka Pelayanan Penanggulangan Covid-19 Di Kota Sorong.
Personel yang bertugas di Dapur Lapangan TNI – Polri dan Pemkot Kota Sorong menyiapkan sajian Nasi Kotak sebanyak 300 Kotak untuk siap dibagikan kepada masyarakat yang berhak menerima. Ini sebagai wujud kepedulian TNI-Polri dan PemKot Sorong kepada masyarakat. Kami akan terus memberikan bantuan kepada warga yang terdampak wabah virus corona. Terang Dandim 1802/Sorong saat mengecek langsung kelapangan.
“Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang akan membagikan, karena mereka yang lebih mengetahui masyarakat – masyarakat yang sangat membutuhkan seperti pangkalan penjual pinang di depan Toko Lelly Kelurahan Remu Utara, Distrik Sorong, Kota Sorong, penjual kelapa yang berada di depan Lapangan Hoky, pasar Boswesen Kota Sorong hingga tukang ojek.”
Sementara itu himbauan terus di sampaikan kepada warga agar selalu menjaga jarak, menggunakan masker, cuci tangan dengan sabun dan biasakan hidup bersih serta makanlah yang mengandung gizi cukup. Tutupnya.
Salah satu warga yang menerimanya Bapak Antonius mengatakan “bantuan dengan antusias dan semangat yang tinggi dan didasari dengan hati yang iklas. Kami masyarakat dalam hal pribadi sangat senang dan terasa terbantu semoga kita semua dijauhkan dari wabah virus corona ini. Tuturnya.”
Kegiatan di hadiri oleh Komandan Korem 181/VPT Brigjen TNI Yulius Selvanus, Danlantamal XIV Sorong, Brigjen TNI Mar Suaf Yanu Hardani, Danden Bekang XVIII-4401/Sorong Letkol Cba Agus Soegiarto, Danyonif RK 762/VYS Letkol Inf Charlie Clay L. Sondakh, S.E. KadisPotmar Lantamal XIV Mayor Marinir Bondan Wahyu Adi, Danyon Marhanlan XIV Mayor Mar Bejo Santoso SE.Mtr.Opslar, Kapolres Sorong Kota, AKBP Ari Nyoto Setiawan. S.Ik, MH. Pasi Ter Kodim 1802/Sorong Kapten Inf Harpin Kabagops Polres Kota Sorong AKP Tegai, Perwira Yonmarhanlan XIV Sorong, Letda Marinir Ibnugroho, Kepala perwakilan TNI – AU Bandara Kota Sorong Letda Lek Ali Imron, Sekda Kota Sorong Dra. Welly Tigtigweria, Kepala dinas Kota Sorong Bpk Hermanus Kalasua, S.St, Kanit Lantas Polres Kota Sorong Aiptu Kamarullah.
(Timo/leo)